MATSAMA MTsN 1 POLEWALI MANDAR 2022

Assalamu'alaikum warahmatullahi Wabarakatuh

Hai...
   Kembali lagi di Blog Wolfpack
Nah, di Blog kali ini kita akan membahas tentang Kegiatan Sekolah.
    Untuk tema kegiatan Sekolah kami akan membahas tentang kegiatan Matsama yang dilaksanakan pada tanggal 11-15 Juli 2022.

Sebelumnya kami akan membahas, Apa itu MATSAMA?
Matsama adalah singkatan dari Masa Ta'aruf Siswa Madrasah. Dulunya disebut Panglima (Pengenalan Lingkungan Madrasah).
   Setelah mengenal apa itu Matsama, langsung saja kita membahas tentang MATSMA MTsN 1 POLEWALI MANDAR TAHUN 2022.
    Matsama ini dilaksanakan pada tanggal 11-15 Juli 2022, Tanggal (11-12 Juli Pramatsama) dan (13-15 Juli Matsama)


A.Kegiatan pada saat Pramatsama 11-12 Juli
    Peserta sebanyak 247 peserta didik baru MTsN 1 Polewali Mandar mengikuti kegiatan Pramatsama.
      Acara matsama ini dibantu ketua panitia yakni Pak Amril Sp.d.I dan Bu Irmayanti Selaku pembina OSIM, Selain itu perwakilan 10 orang dari anggota OSIM juga ikut membantu pada kegiatan Pramatsama.
       Sebanyak 247 peserta dibagi menjadi 9 kelompok.Khusus pembagian kelompok Peserta Pra matsama dibagi dalam 9 kelompok dan setiap kelompok diberi kesempatan untuk berdiskusi, membuat yel yel, dan memainkan games.
   Pembagian anggota Kelompok
     -Abu Bakar: Ahmad Danial, S.Kom 
     -Umar Bin Khattab: Muslihunnas, S.Pd.I 
     -Usman Bin Affan: Mahfud, S.Pd 
     -Ali Bin Abi Thalib: Nurjannah, S.Pd.I 
     -Khadijah Al Kubra: Wasrah, S.Pd 
     -Aisyah Al Humaerah: Anwar, S.Pd.I 
     -Fatimah Azzahrah: Junaedi, S.Pd.I 
     -Bilal Bin Rabbah: Nurwihdatul Ummah,        S.Pd.I 
    -Ukkasyah: Hj. Gasmadiah, S.Pd.I
    
     Dihari kedua Matsama tepat pada tanggal 12 Juli 2022, Dilaksanakan Baksos (Bakti Sosial)

B.Kegiatan pada saat Matsama 13-15 Juli
    •Pembukaan Matsama di MTsn 1
     Polewali mandar 13 2022
        Pada hari pertama matsama tepat pada 13 Juli 2022, dilakukan pembukaan Matsama.
        Kegiatan diikuti seluruh peserta didik baru mulai dari Madrasah Ibtidaiyyah (MI), Madrasah Tsanawiyah (MTs) sampai dengan Madrasah Aliyah (MA) baik madrasah swasta maupun madrasah negeri se Sulawesi Barat
        Untuk tingkat MTs Negeri 1 Polewali Mandar sendiri , selain diikuti sebanyak 247 peserta didik baru Juga hadir kepala madrasah Drs.H.Pabelloi ,M.Pd.I , Pengawas Madrasah Abdul Azis ,S.Pd ,MM , Dewan guru dan Staf.

   •Pemberian Hadiah Khusus Kepada 
    Peserta didik baru yang berprestasi.
      Disela-sela pembukaan, kepala madrasah dan pengawas juga memberikan Hadiah khusus kepada enam peserta didik baru yang mendaftar melalui jalur prestasi saat PPDB.
  Keenam peserta didik tersebut adalah
    Azizah Kayla Putri
    Sri Mulyani anwar
    Nuril Anwar
    Rezki awaliah Hijrah
    Asma Kyla Nadia
    Nuraini
        
       •Hari kedua Matsama 14 Juli 2022
     Setelah pembukaan Matsama selesai, kemudian dilanjutkan dengan penyampaian beberapa materi.

Berikut Nama materi, Pemateri, dan Moderator:
1. - Nama materi: gambaran proses belajar mengajar 
 - Pemateri: Syaifuddin Rauf selaku Wakil Kepala Madrasah Bidang Kurikulum.
- Moderator: Mufida

2. -Nama materi: pemaparan tentang sarana dan prasarana
    - Pemateri: Bachtiar selaku wakamad bidang Sarpras
    - Moderator: Zyhan Nabila Danasya

3. -Nama materi: Tata tertib ,Kegiatan dan organisasi kesiswaan serta prestasi alumni
     - Pemateri: Hermansyah selaku Wakil Kepala Madrasah Bidang Kesiswaan
    - Moderator: Nur Alfiani Bakri
 
      •Hari ketiga Matsama 15 Juli 2022
Jumat 15 Juli 2022

    Hari ketiga pelaksanaan Masa Ta'aruf Siswa Madrasah ( Matsama) di MTs Negeri 1 Polewali Mandar dihadiri oleh Bapak Ustadz Mas'ud Shaleh,SS selaku Wakil Sekretaris Jenderal Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU). Kehadirannya dalam rangka untuk memberikan semangat kepada peserta didik baru MTs Negeri 1 Polewali Mandar sebagai calon pemimpin masa depan bangsa

  Selain itu , juga disajikan dua materi :
1. Materi tentang Etika bermedia digital yang disampaikan oleh Bapak Mahmuddin Hakim selaku Wakil Kepala Madrasah Bidang kehumasan

2.Materi Karakter Moderasi Beragama dan Kebangsaan dengan Sub Materi tentang "Kesetaraan" disampaikan oleh Bapak Saddam Husain Salah seorang aktivis muda.
    Penutupan Matsama 15 Juli 2022

     Sekedar informasi bahwa Matsama adalah merupakan masa orientasi atau pengenalan mengenai lingkungan Madrasah kepada peserta didik baru.

     Melalui Matsama, diharapkan para peserta didik baru akan dikenalkan mengenai sistem pembelajaran, ciri khas, karakter dan budaya yang ada di lingkungan madrasah.


   Itulah yang dapat Kami Sampaikan mengenai kegiatan Di Sekolah.

  Wassalamu'alaikum warahmatullahi Wabarakatuh 🙏🏻.

 

Komentar

Postingan populer dari blog ini

SISWA TELADAN KELAS IX A (MTSN 1 POLMAN

DIARY IN THE SCHOOL (WOLFPACK GROUP)